Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula - MDTU Muhajirin Pegirikan Tegal , menggelar Haflah Akhirussanah 1446 H.
Kab.Tegal (CTV), Madrasah Diniyah Takmiliyah
Ula ( MDTU ) Muhajirin Pegirikan Talang Tegal, menggelar kegiatan Haflah
Akhirussanah ( Imtihan ) 1446 Hijriyah, yang
berlangsung pada Senin 10 Februari 2025 .
Satu persatu para siswa siswi dan santri Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula Muhajirin menampilkan kepiawaiannya masing masing , terkait dengan pelajaran yang sudah pernah diterima selama belajar satu tahun. Dari mulai menghafal Al qur'an , praktek dialog dengan bahasa arab, hingga praktek tata cara shalat jenazah .
Dikatakan oleh Kepala Madrasah Diniyah
Takmiliyah Ula ( MDTU) Muhajirin Pegirikan Talang Tegal, Eko Setiawan , bahwa kegiatan
Haflah Akhirussanah ini , merupakan kegiatan tahunan , guna memberikan motivasi
pada anak didik .
Selain itu , keberhasilan mendidik para siswa siswi dan santri yang belajar di Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula ( MDTU) Muhajirin Pegirikan Tegal ini, juga menjadi harapan bagi pihak Madrasah. Sehingga dari tahun ke tahun siswa siswi dan santrinya terus bertambah.
Sedang bagi orang tua atau wali santri sendiri, berharap , anak anaknya yang belajar di Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula ( MDTU ) Muhajirin Pegirikan Tegal ini, agar kelak menjadi anak anak yang sholeh dan sholeha , serta anak yang pintar .
Sedangkan melengkapi dan menutup kegiatan Haflah Akhirussanah Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula ( MDTU) Muhajirin Pegirikan Tegal, pada Senin malam 10 Februari 2025, juga telah dilangsungkan pengajian umum, dengan pembicara Kyai Haji Misbahudin , dari Tegal.***tim liputan Cibuan Tv***
Post a Comment