DPD Partai Perindo Brebes Gelar Konsolidasi dan Deklarasi untuk memenangkan Mitha - Wurja
Konsolidasi dan Deklarasi ini , dihadiri oleh semua pengurus DPD Partai Perindo Kabupaten Brebes , termasuk pengurus Perindo tingkat Kecamatan dan para kadernya . Ada lima point deklarasi yang disampaikan oleh sekretaris DPD Partai Perindo Kabupaten Brebes dan diikuti oleh semua yang hadir .
Dikatakan oleh sekretaris DPD Partai Perindo Kabupaten Brebes, Ratno , konsolidasi ini dimaksudkan untuk menyatukan persepsi visi dan misi dari paslon bupati dan wakil bupati Brebes , yang akan disosiaisasikan ke masyarakat Brebes, guna mendulang suara untuk memenangkan pasangan Mitha Wurja .
Paslon Bupati dan Wakil Bupati Brebes Mitha Wurja ini , diusung oleh 12 partai politik , yang terdiri dari 9 parpol parlemen, seperti PDIP , Gerindra , Golkar, PPP , PAN , PKB , PKS , Nasdem dan Partai Demokrat . Termasuk 3 parpol lainnya dari non parlemen yaitu Perindo , partai Buruh dan PSI.
Sedang salah satu program yang menjadi unggulan Mitha Wurja , adalah satu keluarga satu sarjana . Program ini , diharapkan nantinya dapat mengentaskan kemiskinan ekstrim yang terjadi di kabupaten Bbrebes .
Paslon bupati dan wakil bupati Brebes, Mitha Wurja , merupakan paslon tunggal , dan akan melawan kotak kosong . Meski demikian , untuk menangkal gerakan kotak kosong , tim pemenangan Mitha -Wurja ini, akan fokus untuk menyampaikan visi dan misi kepada masyarakat kabupaten Brebes . Pihaknya juga tak akan melawan gerakan kotak kosong , namun tetap mewaspadai setiap langkah gerakan tersebut.*** tim liputan cibulanTV***
Post a Comment