Kades Sukajaya optimis angka Stunting di Desa Sukajaya Kuningan bisa turun
Kuningan ( CTV ), Suasana di aula kantor Pemerintah
Desa Sukajaya Kecamatan Cimahi Kabupaten Kuningan , terlihat riuh dipadati anak
balita dan orang tua yang mendatangi kegiatan pos pelayanan terpadu ( posyandu )
anak dan balita . Lebih dari 200 orang tua di desa Sukajaya yang mengantarkan
anak balita ke posyandu, guna
memeriksakan perkembangan pertumbuhan anaknya .
Pemeriksaan yang dilakukan oleh para petugas posyandu anggur 1 , posyandu anggur 2 dan posyandu anggur 3 , dimulai dari menimbang berat badan anak balita , mengukur tinggi badan , perkembangan lingkar kepala dan lingkar lengan tangan. Semua dilakukan , guna melihat sejauh mana , pertumbuhan badan anak maupun balita .
Selain itu , menurut Kepala Desa Sukajaya , Dartim , posyandu anak balita yang rutin digelar setiap sebulan sekali ini , juga untuk menurunkan angka stunting , yang terjadi di desa Sukajaya . Anak balita yang ada di desa Sukajaya akan mendapat pemberian makanan tambahan , yang semua pembiayaan diambil dari anggaran Dana Desa .
Sedang kesuksesan menurunkan angka stunting yang terjadi pada anak anak akibat kurangnya asupan nutrisi selama masa pertumbuhan anak , tidak hanya tanggung jawab para orang tuanya . Namun , keterlibatan para petugas posyandu yang setiap bulan memantau perkembangan anak dan balita , juga diperlukan peran sertanya .
Sehingga, setiap bulannya sebelum dilakukan kegiatan posyandu , ketua tim penggerak PKK Desa Sukajaya , Ran , terlebih dahulu akan melakukan rakor bersama kader posyandu , serta kepala desa . Dimana , rakor tersebut , guna memantapkan kesiapan para petugas posyandu , serta keperluan apa saja yang disiapkan untuk anak anak dan balita , termasuk penyediaan pemberian makanan tambahan .
Pada kegiatan posyandu anak balita ini , selain melihat dan mencatat perkembangan pertumbuhan anak dan balita , juga dilakukan pemberian imunisasi atau vaksin pada anak , bayi maupun balita . Pemberian vaksin yang dilakukan oleh petugas dari puskesmas ini, sesuai yang dibutuhkan atau yang diperlukan , serta sesuai umur anak , bayi atau balita .
Selain anak balita , imunisasi juga diberikan kepada para ibu hamil yang datang ke posyandu Mereka mendapat imunisasi , sesuai kebutuhannya . Dan kepada para orang tua yang memiliki anak balita , juga diharapkan untuk aktif membawa anakya ke posyandu , saat berlangsung kegiatan tersebut. ***tim liputan cibulan tv***
Post a Comment