Header Ads

Paramitha Widya Kusuma ikuti Bursa Bakal Calon Bupati Brebes 2024-2029

Brebes ( CTV ), Pelaksanaan pilkada Brebes masih beberapa bulan lagi kedepan, bahkan KPU Brebes belum membuka secara resmi tahapan pendaftaran bakal calon bupati . Namun , saat ini , bursa bakal calon bupati Brebes mulai ramai , pada tahap penjaringan di masing masing partai politik yang akan mengusungnya .

Seperti salah satu putri daerah Brebes , Paramitha Widya Kusuma , yang akan maju mencalonkan diri menjadi calon bupati Brebes , Sabtu siang 4 Mei 2024 , mendatangi kantor DPC PDI-P Brebes ,untuk mengambil formulir pendaftaran . Paramitha yang saat ini masih menjadi anggota DPR RI  dari fraksi PDI – P , berangkat menuju kantor DPC PDI – P Brebes , diiringi oleh simpatisan dan  ribuan kader dari pac seluruh kabupaten Brebes .

Mitha panggilan akrabnya yang didampingi suami serta kedua orang tuanya , saat tiba di kantor DPC PDI-P Brebes , diterima langsung oleh ketua dan panitia pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Brebes . Prosesi pengambilan formulir pendaftaran Bacabup di DPC PDIi- P pun berlangsung singkat dan lancar .

Sedang alasan yang mendasar , kenapa dirinya mengikuti kontestasi pilkada, karena ingin membangun daerahnya . Sehingga , pada pileg 2024 yang baru lalu , Mitha tidak mencalonkan diri lagi . Menurutnya , dengan menjadi bupati , akan lebih mudah dalam melakukan pembenahan di segala hal, seperti soal kemiskinan ekstrem , stunting dan pendidikan .

Sementara itu , Mitha juga membuka pintu lebar lebar , untuk bakal calon wakil bupati yang akan mendapinginya nanti , baik dari PDI- P atau partai lain . Menurut Mitha , yang terpenting adalah visi dan misinya nanti sama sama untuk kemajuan kabupaten Brebes .***tim liputan cibulan tv***

 


 

Diberdayakan oleh Blogger.