Header Ads

Kecamatan Cipicung gelar Musrenbang untuk penyusunan RKPD tahun 2024


Kuningan ( CTV ).Dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah ( RKPD ) tahun 2024,belum lama ini telah dilangsungkan musyawarah perencanaan pembangunan ( Musrenbang ) kecamatan Cipicung. Kegiatan ini, digelar di gedung serbaguna ,kantor kepala desa Mekarsari kecamatan Cipicung , pada selasa 7 februari 2023 .

Selain Sekretaris Daerah kabupaten Kuningan DR.H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si , hadir pada musrenbang tersebut, forkopimcam Cipicung, anggota DPRD dapil 3 kab Kuningan, kepala UPT  / UPTD / Instansi kecamatan  / sekolah, para kasi, kasubag kecamatan, ketua TP PKK Kecamatan, para kepala desa se- kecamatan Cipicung, ketua BPD se-kecamatan cipicung, ketua LPM desa , fasilitator desa, operator SIPD desa, serta undangan lainnya.

Sekretaris Daerah kabupaten Kuningan DR.H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si , sesaat sebelum membuka secara resmi musrenbang kecamatan Cipicung , dalam sambutannya , antara lain menyampaikan , musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) kecamatan , dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) tahun 2024, akan disusun berdasarkan permasalahan dan isu- isu strategis aktual yang berkembang serta pertimbangan kebijakan dan arahan pemerintah provinsi dan pusat.

Dikatakan oleh Sekda , salah satu kebijakan pemerintah pusat adalah penerapan E-Planning dalam proses perencanaan daerah, yaitu melalui aplikasi SIPD RI dan sipd.go.id . Penggunaan aplikasi ini diharapkan akan menjamin transparansi dan akuntabilitas perencanaan daerah. sehubungan dengan adanya aplikasi ini, kecamatan harus berkomitmen pada tata waktu perencanaan dan prosedur perencanaan.

Dijelaskan oleh sekda , rencana pembangunan daerah (RPD ) 2024-2026 masih memfokuskan pada upaya peningkatan kapasitas dan produktivitas ekonomi daerah untuk mengentaskan kemiskinan dan pengangguran. Dokumen RPD akan membagi tahapan pembangunan selama tiga tahun. Dan untuk tahun 2024, adalah menciptakan sdm birokrasi dan masyarakat yang sehat, unggul dan produktif. Dengan tujuan untuk meningkatkan daya saing daerah sehingga mampu menjadi motor penggerak utama bagi pembangunan daerah di kabupaten kuningan.

Sekda berharap, dengan adanya sinergitas pembangunan dari mulai desa, kecamatan, pemerintah daerah bahkan provinsi dan pusat, dapat mempercepat pemulihan ekonomi daerah, memulihkan kembali tenaga dan upaya pembangunan yang telah dilakukan dan dapat mendorong kabupaten kuningan menuju daerah yang maju dan unggul. Sehingga kegiatan musrenbang dapat dimanfaatkan untuk mewujudkan perencanaan yang lebih tepat sasaran dan langsung mengena pada pokok permasalahan dan tantangan yang dihadapi di lingkungan kita . dan usulan kecamatan pada musrenbang kecamatan ini, dapat menjawab isu prioritas, yaitu kemiskinan dan pengangguran.

Sementara itu , camat Cipicung Deni Hamdani, SE., M.Si., mengatakan, usulan rencana pembangunan oleh desa-desa di kecamatan Cipicung sudah melalui proses mekanisme yang cukup panjang,  diantaranya penyelenggaraan musyawarah desa (Musdes ) penyusunan RKPDES  tahun anggaran 2023 pada bulan juni 2022, penyusunan RKPDES tahun anggaran 2023 dan 2024 oleh tim penyusun RKPDES.

Selain itu, juga telah dilaksanakan pelaksanaan Musrenbang tingkat desa pada 10 desa se-kecamatan Cipucung dan penetapan DURK  2024 prioritas yang akan diusulkan pada kegiatan RKP  Kabupaten di bulan september 2022, penetapan peraturan desa tentang rkpdes tahun 2023 pada bulan oktober dan lainnya. Dari tahapan tersebut, usulan-usulan pembangunan yang disampaikan untuk tahun anggaran 2024 tetap mengacu kepada isu strategis perencanaan pembangunan kabupaten kuningan.

Saat ini sebanyak 10 desa se-kecamatan Cipicung memprioritaskan perencanaan pembangunan, diantaranya upaya penanggulangan dan penanganan angka kemiskinan, penanganan sampah melalui tps3r dan limbah domestik, peningkatan mutu ketahanan pangan dan pertanian salah satunya melalui pembangunan jalan usaha tani,pembangunan tpt jalan usaha tani, pengadaan sarana prasarana pertanian dan peningkatan ketahanan pangan.

Sedang dari hasil musrenbang ini, Deni berharap , adanya komitmen yang tegas dan jelas dari pemerintah desa didukung oleh kebijakan anggaran dari pemerintah kabupaten kuningan bahwa capaian-capaian kinerja kecamatan dan desa menjadi tolak ukur bahwa realisasi pembangunan yang diusulkan diharapkan bisa menjadi pertimbangan kabupaten dalam pelaksanaanya .*** tim liputan cibulan Tv

Diberdayakan oleh Blogger.